Charitri

  • Home
    • Version 1
  • Download
  • Social
  • Features
    • Lifestyle
    • Sports Group
      • Category 1
      • Category 2
      • Category 3
      • Category 4
      • Category 5
    • Sub Menu 3
    • Sub Menu 4
  • Contact Us

Sabtu, 17 November 2012.
Tercatat saya sudah 'punya' dua kursi VIP Set A 13-14 untuk acara Stand Up Night Universitas Negeri Yogyakarta dengan guest comic Muhadkly Acho @muhadkly.
Yes, Acho!! I Adore him. So Much!! Indeed!!!
Ha!!!

Berangkat dengan terburu-buru karena terjebak macet saat dari kantor, cukup membuat deg-dega-an bakal tertinggal kereta yang dijadwalkan jam 16.00. Mengingat ini perjalanan jauh pertama saya tanpa teman dan keluarga, desiran darah panik semakin menjadi. Yah, dengan kemampuan super si bapak saya berhasil menembus jalanan menuju Stasiun Gubeng hanya dalam waktu 30menit. Iya, 30 menit. *pegangin dengkul*

Tujuan awal saya memberanikan diri pergi ke Jogja bukan karena Acho semata. Saya hanya butuh liburan. Beberapa kali liburan selalu berakhir dalam sebuah perencanaan. Dan alhasil, perjalanan ini saya tak mengantongi itinerary sama sekali. Tapi untuk masalah untuk tidur harus saya selesaikan. Tertuju pada Jogjakarta Plasa Hotel yag satu-satunya hotel yang masih tersedia di tanggal kedatangan saya 16 November (malam), Eksekutif Deluxe Room-Pool View menjadi satu-satunya room yang memungkinkan untuk saya pilih. Karena hampir kebanyakan hotel di Jogja full booked di long weekend seperti kemarin. Dan lokasi JPH juga tidak terlalu jauh dari venue Stand Up Night UNY.

Acara dimulai sekitar 19.30 WIB dengan dibuka dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. What a touched opening.. :')
Baru nyadar ketika sudah di venue dan membaca poster mobile StandUpNight UNY di hape malam itu. 7 Opener Komika lokal??? Err.... Banyak banget!!!!
Menurut pengalaman yang sudah-sudah, terlalu banyak opener membuat saya sedikit was-was. Apalagi kalau semua openernya itu punya materi yang bisa bikin 'pecah'. Bisa habis tawa saya buat opener saja..
Oke, mari kita tinggalkan segala pikiran buruk untuk malam ini and enjoy the show..

Komika lokal pertama Erwin Baskara @erwinbas dengan menggendong galon air mineral kosong a la rapper dengan dengan compo-nya.



Komika kedua yaitu Gus Weda Satriya N @gusweda. Memperkenalkan diri sebagai seoarang comic syariah, komika ini muncul layaknya seorang ustadz. Ppfft. Materinya?? Syariah pula...


Komika ketiga adalah satu-satunya komika perempuan malam itu. Fransiska Devioga @Ogabaen. Komika mungil ini emang gemesin. Muncul dengan tarian a la Agnes Monica dan sepanjang materi membahas kecantikan Agnes dan Asmirandah yang diklaim justru mirip dirinya. Kesel juga sebenarnya dengan bit-bit Cewek Tinggi-nya. Kami cewek tinggi dibuatnya habis malam itu. Hahahaa.. >.<



Komika keempat ada Muh. Chandra Wiguna @chandra__oreo yang seorang Mahasiswa Pasca Sarjana. Satu-satunya yang berdandan nyantai abesss. Logat yang berbeda membuat dia sedikit berbeda dengan komika lain yang kalem santun layaknya pribumi Jogja. Pfftt..


Komika opener selanjutnya adalah Komika-komika dari @standupindojgj.
Bener-bener dibuat nganga sama komika satu ini. Awang Adjiewasita @awangizm. Berdandan a la full rapper dengan Susu Ultra Coklat kemasan gede ini cukup bikin absurd juga. Yang pertama bawa galon air mineral, yang ini bawa susu kemasan, Kurang unyu apalagi coba Awang ini. Dan dia, satu-satunya komika yang membawakan materi dalam bahasa inggris.. Keren!!!
Dan ini pertama kalinya juga saya menyaksikan show dengan bahasa inggris -afro american- (cmiiw). That was so GREAT!!!!!


Disusul oleh penampilan Gigih Adiguna @gigihadiguna. Komika kurus ini membuka dengan apik saat mengeksplor komika sebelumnya, Awang. Suasana makin riuh kala si Awang membumbui dengan aksi banting galon air mineral.


Ditutup oleh Alit Jevi Praba @alitalit_ . Muncul dengan hal yang tak terduga membuat saya cukup menikmati setiap dinamika tawa malam itu. Tampil bersama Arlene, seekor anjing ras Golden Retriever, Alit menutup rangkaian opener Stand Up Night UNY malam itu dengan sangat bagus.


Diiringi oleh Adam Levine dengan One More Night-nya, Muhadkly Acho @muhadkly tampil menawan malam itu. Gantengg..... *lap iler*
Ya.. Meskipun sedikit dengan suara serak :D


Dan berikut seluruh pengisi acara malam itu ;)
Eh, ada yang ga ada ya.. *salim buat yang ga ada di poto*


Oke, sekarang mari sedikit review mengenai Stand up Night-nya ;)

Sebelum berangat sebenernya sudah pasang ekspektasi yang ga terlalau tinggi. Karena selain sedikit jetlag karena banyaknya opener lokal dan sama sekali belum melihat mereka tampil, dari sisi Acho saya hanya ingin menikmati penampilannya. Karena dia disini dia seorang headliner -Guest Comic- dan tidak sedang menjalankan sebuah Stand Up Show khusus dirinya.
Bagi saya, memasang ekspekatasi sebelum menikmati sebuah stand up show itu penting. Jadi harus bedain konsep acaranya. Sama seperti mau bedain mau nonton openmic atau mau nonton stand up Show.

Ada satu hal yang membuat saya terdiam di kala semua audience tertawa disaat rentetan komika lokal tampil. Bingung.
Kenapa saya ga tertawa??
Ya, karena ternyata saya ga memahami sepenuhnya materi mereka.
Saya sedikit melupakan posisi saya disini sebagai pendatang. Dari Surabaya. Sementara acara ini digelar di Jogja, oleh komunitas milik sebuah Universitas di Jogja. Dan tentu saja, materi-materi para komika-nya adalah seputar Jogja dan sekitarnya. Saya melupakan itu.

Misal saja pada bit-bit hal yang identik dengan UNY. Racun tikus dan Sandal Crocs.
Kalau sebelumnya saya berjelajah terlebih dahulu disekitaran UNY, ketika ada bit ini saya pasti akan ikut tertawa malam itu. Sayangnya, saya hanya tertawa sendiri ketika salah seorang teman menunjukkan bagian dari bit Racun tikus dan Sandal Crocs tadi.
Ini pelajaran baru :)

Masih ada beberapa bit lagi yang sama kejadiannya dengan racun tikus dan sandal crocs tadi. Ya, itu menunjukkan jika saya benar-benar kurang memahami medan *ndrenges* :D

Masalah banyak opener?
Malam itu saya belum menemukan korelasi antara banyaknya opener dengan kehabisan tawa saat headliner muncul seperti yang awal tadi saya takutkan. :D
Komika lokal milik Jogja benar-benar memikat saya. Sebuah hal baru dari yang biasanya menikmati penampilan komika Surabaya dengan penyampaian khas Surabaya dan kini disuguhi oleh penyampaian yang 'Jogja' banget ;p
Ah, sungguh pengalaman yang luar biasa. 
*kebayang Awang + Alit* :D

Lalu hingga sampai kepada headliner malam itu. Ya, karena sudah membekali diri dengan 'medium-expectation' sebelumnya jadi ga sebegitu kecewanya :D
Saya menikmati setiap penampilan Acho malam itu. Yang sedikit mengganggu adaah ketika ada beberapa kali Acho menggunakan bit-bit lamanya. Seperti bit Joki Joget, Film India, Patung Pancoran..... :p
Ada juga bit-bit baru yang semacem di-upgrade. Bit Patung Pancoran kena tuh.. :D
Tapi pengalaman malam itu luar biasa pastinya. Akhirnya kesampaian ketemu sama Acho. Laki-laki kuat dengan segudang tawa yang bagi saya dia benar-benar pribadi yang luar biasa hebatnya. #AchoGarisKeras

Malam itu sempurna. Jogja dengan komika-komikanya, UNY dengan keberhasilan StandUp Night-nya, Acho dengan pesonanya dan kamu yang disampingku. Eh...
Oke, fokus.. *dikeplak*

Ini cara pandang saya sebagai seorang pendatang. Kekecewaan kecil akibat ketidak-jeliannya saya sebagai audience luar sama sekali tak mengurangi keberhasilan acara malam itu. UNY sungguh luar biasa.
Selamat Ulang Tahun, @standupUNY.


Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda

halo!

isi-isi kepala yang mencari teman bicaranya

SUBSCRIBE & FOLLOW

POPULAR POSTS

  • 3GP Tour Ge Pamungkas - SURABAYA
    Surabaya, 24 Februari 2013. Terjadwal Surabaya sebagai kota selanjutnya setelah Sidoarjo dalam rangkaian tour sang juara Stand Up Comed...
  • Little I Can - Arif Alfiansyah
    Setelah berkunjung di Satu Bangsa Dalam Tawa di Jember minggu lalu, di Surabaya masih ada satu standup show yang sudah saya beli tike...
  • BUS EKA JAHAT
    Barusan baca artikel kalau pengemudi bus Mira dan Eka pada mogok di terminal Solo karena ada selisih dengan bus lokal Jogja Solo. BODO AMA...

Advertisement

Arsip Blog

  • ►  2025 (3)
    • ►  Oktober 2025 (1)
    • ►  Juni 2025 (1)
    • ►  Februari 2025 (1)
  • ►  2024 (13)
    • ►  Desember 2024 (1)
    • ►  Oktober 2024 (1)
    • ►  Agustus 2024 (2)
    • ►  Juli 2024 (5)
    • ►  Juni 2024 (2)
    • ►  Mei 2024 (2)
  • ►  2023 (11)
    • ►  Agustus 2023 (2)
    • ►  Juli 2023 (1)
    • ►  Mei 2023 (1)
    • ►  April 2023 (1)
    • ►  Maret 2023 (3)
    • ►  Februari 2023 (2)
    • ►  Januari 2023 (1)
  • ►  2022 (23)
    • ►  Desember 2022 (1)
    • ►  November 2022 (2)
    • ►  Oktober 2022 (1)
    • ►  September 2022 (1)
    • ►  Agustus 2022 (1)
    • ►  Juli 2022 (5)
    • ►  Juni 2022 (2)
    • ►  April 2022 (3)
    • ►  Maret 2022 (3)
    • ►  Februari 2022 (2)
    • ►  Januari 2022 (2)
  • ►  2021 (3)
    • ►  Mei 2021 (1)
    • ►  April 2021 (2)
  • ►  2020 (2)
    • ►  Oktober 2020 (1)
    • ►  Juni 2020 (1)
  • ►  2017 (1)
    • ►  Agustus 2017 (1)
  • ►  2016 (13)
    • ►  September 2016 (2)
    • ►  Agustus 2016 (1)
    • ►  Juni 2016 (1)
    • ►  Mei 2016 (2)
    • ►  April 2016 (3)
    • ►  Maret 2016 (2)
    • ►  Februari 2016 (1)
    • ►  Januari 2016 (1)
  • ►  2015 (15)
    • ►  November 2015 (1)
    • ►  September 2015 (3)
    • ►  Agustus 2015 (1)
    • ►  Juli 2015 (1)
    • ►  Juni 2015 (2)
    • ►  Mei 2015 (1)
    • ►  Februari 2015 (3)
    • ►  Januari 2015 (3)
  • ►  2014 (10)
    • ►  November 2014 (1)
    • ►  Agustus 2014 (2)
    • ►  Juni 2014 (1)
    • ►  Mei 2014 (2)
    • ►  Maret 2014 (2)
    • ►  Januari 2014 (2)
  • ►  2013 (15)
    • ►  Desember 2013 (3)
    • ►  November 2013 (1)
    • ►  Oktober 2013 (1)
    • ►  September 2013 (2)
    • ►  Juni 2013 (1)
    • ►  Mei 2013 (2)
    • ►  April 2013 (1)
    • ►  Februari 2013 (3)
    • ►  Januari 2013 (1)
  • ▼  2012 (6)
    • ▼  November 2012 (1)
      • Stand Up Night - UNY
    • ►  Oktober 2012 (1)
    • ►  September 2012 (1)
    • ►  Juli 2012 (1)
    • ►  Juni 2012 (1)
    • ►  Mei 2012 (1)
Diberdayakan oleh Blogger.

Oddthemes

Copyright © Charitri. Designed by OddThemes